Kamis, 20 November 2025
spot_img

Semarak HUT RI ke 80 Warga RW 4 Desa Ngijo

Malang, gedangmedia.com – Riuh dan antuaisnya warga menjadi penutup rangkaian acara dalam rangka peringatan HUT RI ke 80 yang diselenggarakan oleh warga RW 4 Desa Ngijo.
Acara yang diawali pada hari Rabu, 3 September 2025 dengan Pembacaan Sholawat nabi sekaligus Peringatan Maulid Nabi Muhammad.SAW bersama Group Sholawat Al-Fatacoustik dan Gus Nuril.

Bertempat di wilayah RW 4 dengan tata panggung yang cukup besar dan mewah. Panitia sepenuhnya digawangi oleh Karang Taruna RW 4 dibawah pimpinan dari Mas Bram sebagai Ketua.

Kegiatan ini juga sebagai ajang kreasi dan kreativitas generasi muda dan warga masyarakat serta wujud kegotong Royongan warga untuk ikut peduli kepada lingkungannya, seperti disampaikan oleh Bapak Rokim sebagai Ketua RW 4 Desa Ngijo

Hari kedua ditempat yang sama juga dilaksanakan Pentas Seni dan Perform Band dari Komunitas musisi Karangploso yang tergabung dalam KRC (Karlos Rock City). Berbagai kreasi tari tradisional sampai modern disuguhkan di acara Pentas Seni kali ini
Beberapa Band, seperti Red Eyes, Love Green dan Landunk dari beberapa genre musik juga ikut memeriahkan suasana pada acara yang di selenggarakan secara apik oleh Karang Taruna dan seluruh masyarakat RW 4.
Kemeriahan ditutup okeh Group Bantengan cilik dari adik2 warga RT 4 sebagai wujud kepedulian dalam menjaga dan melestarikan budaya asli Nusantara.

Di tengah2 acara M.Sholihin, tokoh masyarakat yang juga Perangkat desa Ngijo, berharap agar acara2 seperti ini kedepan bisa lebih baik dan meriah lagi serta dapat melibatkan lebih banyak masyarakat dan pihak – pihak terkait. Di sela – sela acara Pak Okik, sapaan akrabnya mengatakan bahwa acara – acara seperti ini diharapkan juga dapat menggerakkan roda perekonomian warga dan pelaku UMKM.

Menutup rangkaian HUT RI ke 80 pada hari Sabtu, 6 September 2025 warga RW sekawan menghadirkan bintang tamu Sodiq (Monata) dan artis – artis Jawa Timur lainnya. Puncak acara juga di hadiri oleh Kepala Desa Ngijo dan lembaga Desa serta tokoh masyarakat desa Ngijo – Karangploso.

BERITA TERKAIT

- Advertisement -spot_img

TERBARU